Saat Menulis, Hindari Hal yang Dapat Mengganggu, seperti...

11/24/2017

Sebelum mulai menulis pastikan untuk menghindari hal yang dapat mengganggu ketika Anda menulis. Karena jika ada hal yang dapat mengganggu bisa membuat Anda menunda mengerjakan apa yang sudah direncanakan.

Misalnya jika Anda terbiasa mengecek media sosial, atau membuka web di internet, Anda bisa meng-offline-kan dulu koneksi internet di laptop atau komputer Anda. Jika terbiasa bermain HP jauhkan dulu untuk sementara waktu HP Anda ketika Anda mengetik naskah.

Jangan juga mengerjakan pekerjaan yang lain ketika Anda sedang fokus menulis, apalagi pekerjaan yang kurang produktif. Alokasikan waktu sesuai jadwal dan target yang telah dibuat. Jika Anda memang sibuk di siang hari, bisa mengerjakan naskah Anda di malam hari atau juga setelah subuh sebelum berangkat kerja atau sekolah. Gunakan juga waktu-waktu senggang seperti saat menunggu, dan lain sebagainya.

Kalau ruangan tempat di sekitar Anda terdengar suara ribut yang sering mengganggu pekerjaan Anda, pilihlah waktu ketika suasana sedang hening, misalnya malam hari atau pagi hari. 

Jika Anda bisa lebih fokus sambil mendengarkan musik silakan lakukanlah, tapi jika itu membuat tidak fokus hindarilah.

Cara agar bisa menulis buku dengan cepat, bahkan dalam waktu 5 hari saja, bisa pelajari "Bisa Menulis 1 Buku dalam 5 Hari" di 1buku5hari.rasibook.com

Mari menyebarkan info, ilmu dan inspirasi

Masukkan email untuk dapat Artikel Terbaru, GRATIS!

Related Posts

loading...
Previous
Next Post »
Comments
0 Comments