Dalam penulisan, kadang kita menyingkat kata dengan menghilangkan bagian dari kata tersebut.
Berikut cara penulisan kata atau bagian yang dihilangkan agar lebih singkat:
1. Untuk menunjukkan penghilangan bagian kata, digunakan tanda apostrof (')
Contoh:
Dia 'kan sudah kusurati. ('kan: bukan)
Malam t'lah tiba. (t'lah: telah)
Walau dia tidak percaya, tapi 'kan kubuktikan bahwa aku bisa. ('kan: akan)
2. Untuk menunjukkan penghilangan bagian angka pada penulisan tahun, juga digunakan tanda apostrof (')
Contoh:
1 Januari '08 ('08: 2008)
2 Februari '09 ('09: 2009)
Itulah cara penulisan kata atau bagian yang dihilangkan agar lebih singkat.
Pelajari juga aturan penulisan lainnya serta ilmu dan teknik-teknik edit naskah di www.editnaskah.com
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
0 Comments