Drama berasal dari kata draomaoi yang artinya bergerak atau berbuat. Drama adalah perbuatan atau tingkah laku manusia yang dipentaskan melalui tokoh-tokohnya.
Sumber penulisan naskah drama berasal dari:
- Imajinasi, atau ide pengarang
- Cerita legenda, novel, cerpen, dan sebagainya,
- Keadaan sosial atau kejadian yang terjadi di masyarakat.
Naskah drama berbentuk dialog-dialog antar tokoh yang diperankan di drama tersebut (biasanya disertai petunjuk/teknis permainan).
Berikut ini adalah langkah-langkah penulisan naskah drama:
1. Menentukan tema/topik
Langkah pertama adalah tentukan dulu tema atau topik apa yang akan diceritakan di drama tersebut. Anda bisa membuat topik tentang asmara, persahabatan, keluarga, dan lain sebagainya.
2. Menentukan isi cerita,
Setelah menentukan tema, lalu tentukan isi ceritanya akan seperti apa.
3. Menentukan alur
Lalu tentukan alur ceritanya dari mulai pengenalan tokoh, permasalahan, sampai penyelesaian cerita.
4. Membuat kerangka
Setelah membuat alur, buatlah kerangka ceritanya
5. Mengembangkan kerangka
Kemudian kerangka cerita tadi dikembangkan hingga menjadi cerita yang utuh.
6. Melakukan evaluasi dan perbaikan.
Setelah naskah drama jadi, lakukanlah evaluasi, jika ada kekurangan atau kesalahan lakukanlah pembenahan atau perbaikan agar naskah drama menjadi lebih baik.
Itulah langkah-langkah penulisan naskah drama.
Pelajari aturan penulisan lainnya serta ilmu dan teknik-teknik rahasia edit naskah di www.editnaskah.com
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
0 Comments